Mengenal Manfaat Pico Laser Selain Membuat Wajah Glowing

Teknologi pico laser menggunakan panjang gelombang cahaya yang unik dan lensa khusus. Tujuannya adalah untuk mengubah energi laser tadi menjadi tekanan yang lembut. Dan tekanan inilah yang nantinya akan menciptakan kolagen dengan elastin baru tanpa memberikan efek terbakar pada kulit Anda. Bahkan, ia juga tidak akan merusak kulit Anda. Selain bisa memperbaiki kulit wajah, treatment pico laser juga akan mengurangi tanda-tanda penuaan dini, misal, keriput, bekas luka, dan bekas jerawat.

Jika saat ini Anda tengah mengalami beberapa permasalahan kulit di wajah, maka melakukan treatment ini bisa menjadi pilihan yang paling tepat. Adapun keuntungan melakukan treatment ini adalah:

  1.       Membuat wajah terlihat lebih glowing

Perawatan pico akan membuat kulit Anda terlihat lebih glowing. Hal ini karena perawatannya sudah terbukti dan memenuhi syarat perawatan kecantikan di Indonesia. Jadi, jika ingin mendapatkan wajah yang glowing, Anda tidak perlu lagi jauh-jauh pergi perawatan ke luar negeri.

  1.       Hasil terlihat lebih cepat

Memang, untuk mengatasi permasalahan kulit wajah bisa Anda atasi dengan berbagai cara. Namun, cara-cara tersebut tergolong agak lama memberikan reaksi. Sehingga, membutuhkan waktu yang agak lama untuk melihat hasilnya. Maka, bagi Anda yang tidak sabaran ingin mendapatkan hasil maksimal berupa wajah glowing, lakukan saja dengan melakukan perawatan ini.

  1.       Bisa menghilangkan tato

Salah satu manfaat lain melakukan treatmen ini adalah bisa menghilangkan tato. Untuk Anda yang bertato, dan bingung bagaimana cara menghilangkannya, maka coba saja dengan menggunakan treatment ini.

  1.       Mengecilkan pori-pori

Salah satu faktor yang membuat kulit wajah Anda tidak begitu bagus adalah pori-pori yang membesar. Maka, Anda perlu mengecilkannya. Dan cara terbaik mengecilkan pori-pori adalah dengan treatment satu ini. Dengan demikian, wajah yang menawan bisa Anda dapatkan dengan mudah.

Selain itu, manfaat lain penggunaan pico laser dapat meningkatkan produksi elastin dan kolagen kulit sehingga menghasilkan kulit yang lebih lembut, sehat, dan halus.

Sebelum melakukan perawatan, dokter akan membersihkan kulit kamu agar terbebas dari debu dan make up. Mekanisme kerja pada pico laser yaitu dengan  mengirimkan gelombang energi ultra pendek tanpa panas ke lapisan kulit yang lebih dalam pada area masalah yang ditargetkan, lalu sinar akan menghancurkan pigmen atau partikel kulit yang membandel, sehingga menciptakan kerusakan optik akibat laser pada epidermis tanpa merusak permukaan kulit.

Baca juga: Tips Menghidrasi Kulit Berminyak untuk Menjaga Skin Barrier

Waktu tembakan laser yang digunakan juga sangat cepat, sehingga laser bekerja lebih efektif dalam menciptakan perlukaan pada area target perawatan. Pada kulit yang terluka akan memicu proses penyembuhan dengan memproduksi elastin dan kolagen secara alami, sehingga akan memperbaiki dan membentuk sel kulit baru yang lebih sehat. Perawatan ini dalam satu kali sesi hanya memakan waktu antara 15 hingga 20 menit.

Biasanya kamu dapat langsung melihat hasil pico laser setelah sesi pertama. Selama  1-2 minggu akan terjadi proses regenerasi sel, dimana sel kulit mati akan digantikan oleh sel kulit yang baru. teknik pico laser ini dapat mengurangi efek bekas luka dan membuatnya terlihat samar.

NOVI’S Clinic Dermatology menjadi rekomendasi klinik kecantikan terbaik untuk kamu yang ingin melakukan Laser Pico treatment dan beberapa perawatan kecantikan lainnya. Kamu bisa cari tahu berbagai macam treatment yang ada di NOVI’S Clinic Dermatology Bekasi melalui Artikel Kesehatan diwww.novisdermatology.co.id

Review by : dr. Novi Arlisma

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

TERHUBUNG KE CUSTOMER SERVICE KAMI