Laser Photorejuvenation Treatment, Solusi Lawan Garis Halus dan Flek Hitam

Faktor penyebab masalah kulit bisa bermacam macam. Jerawat sering muncul karena produksi minyak  berlebih dan penumpukan sel kulit mati yang  mengakibatkan sumbatan dan pembentukan komedo. Belum lagi ada bakteri yang memungkinkan  menyebabkan proses peradangan.

Sedangkan kulit kusam diakibatkan karena penumpukan sel kulit mati atau kadar air yang tidak optimal dalam kulit sehingga proses regenerasi kulit terganggu. Terakhir, studi kasus menyatakan bahwa penuaan dini terjadi karena faktor eksternal, seperti paparan sinar UV, polusi, diet yang tidak sehat, merokok, alkohol dan perubahan lingkungan.

Prosedur perawatan kulit merupakan perpaduan proses oksigenasi sel-sel kulit dan proses pengelupasan yang sangat ringan dan cara alami, dengan menggunakan bahan yang mengandung vitamin C, dan kolagen. Untuk kamu yang bermasalah dengan kulit kusam dan warna kulit tidak merata, dan juga ingin mencegah penuaan dini kamu bisa melakukan perawatan yang merangsang pembentukan kolagen, sehingga mampu membantu mempercepat proses regenerasi kulit seperti laser photorejuvenation.

Laser Photorejuvenation Treatment

Selain asupan makanan bergizi dan rangkain skincare yang tepat, kamu bisa mencapai hasil yang lebih maksimal dengan melakukan perawatan kulit di NOVI’S Clinic Dermatology. Salah satunya dengan melakukan Laser Photorejuvenation Treatment.

Rejuvenation merupakan teknik perawatan kecantikan untuk mengatasi tanda-tanda penuaan seperti garis halus, keriput pada wajah hingga flek hitam pada kulit. Dengan melakukan prosedur ini kulit akan menjadi halus, kencang, dan kenyal. Laser ini mampu merangsang kolagen dan keelastisan kulit.

Perawatan Laser PhotoRejuvenation merupakan layanan peremajaan kulit dari NOVIS Dermatology yang menggunakan teknologi laser paling mutakhir saat ini. Laser ini merupakan laser non-ablatif dengan teknologi Laser Q-Switched Nd: YAG. Teknologi ini mampu menembus ke lapisan kulit dengan kecepatan tinggi untuk membantu mengatasi pigmentasi seperti melasma, freckles, dan lentigo.

Rejuvenation bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Jenis prosedur ini bisa dilakukan dengan laser, perawatan ringan hingga peeling (pengelupasan ringan pada kulit) hingga teknik penyuntikan.

Laser photorejuvenation memilik kelebihannya sendiri yaitu, spesifik hanya ke lapisan yang kita tuju. Sinarnya kan menembak langsung ke lapisan kulit yang bermasalah tanpa membuat bagian kulit lain terganggu.

baca artikel selengkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *